Lampu Otomatis Sensor Gerak PIR HCSR501 dan Relay Tanpa Arduino

Lampu otomatis Sensor Gerak PIR dapat menyalakan lampu otomatis ketika sensor mendeteksi gerakan. Biasa dipakai di toilet di jalan dan sebagainya, yang mana lampu hanya akan menyala jika ada seseorang. Ini jelas sangat menghemat listrik.

Nah biar lebih hemat, kali ini kita akan membuat project lampu otomatis tanpa menggunakan Arduino, jadi komponen utamanya hanya PIR Sensor Gerak dan Relay saja. Nah yang dibutuhkan adalah:

  1. PIR Sensor HCSR501 BELI
  2. Relay Module 1 Channel BELI
  3. Transistor BC547 BELI
  4. Resistor 1K ohm BELI
  5. BreadBoard BELI
  6. Baterai Atau power 5v BELI
  7. Kabel Jumper BELI

Jika semua bahan sudah terkumpul. Selanjutnya rangkailah seperti rangkaian dibawah ini:

Pastikan rangkaiannya sudah sesuai dengan gambar ya. Kurang lebih penampakannya seperti dibawah ini:

Jika kamu ingin memasangnya pada lampu AC, untuk rangkaiannya bisa menggunakan gambar dibawah ini:

WARNING: Rangkaian diatas akan berhubungan dengan sumber arus Tegangan Tinggi, saya tidak bertanggung jawab atas apa yang akan terjadi dengan kamu. Sebaiknya kamu berhati-hari dan mencari tahu tentang tegangan tinggi. Jika kamu tidak tahu, kamu bisa minta bantuan kepada yang tahu. Thanks

Saya adalah seorang pengulik yang tertarik dalam bidang Microcontroller, Internet of Things (IoT), dan Artificial Intelligence (AI). Saya terus belajar dan mengembangkan pengetahuan serta keterampilan saya di dalam ketiga bidang tersebut dengan harapan dapat menciptakan solusi inovatif yang bermanfaat.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *